Kabid Humas Polda Jabar : Kirab dan Pawai Kong co Lak Kwa Ya dalam rangka Menyambut ulang tahun Vihara Dharma Rahayu Indramayu ke 172 Pada perayaan Imlek 2020




Indramayu,- Jum'at, (14/2/2020) Bertempat di Vihara Dharma Rahayu telah dilaksanakan Kegiatan Kirab dan Pawai Keliling Kota Indramayu Kong Co Lak Kwa Ya Dalam Rangka  Menyambut Ulang Tahun Vihara Dharma Rahayu Indramayu Ke 172 pada perayaan Imlek Tahun 2020.

Diinformasikan oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Drs. S. Erlangga bahwa rombongan Kimsin ( Vihara Jakarta, Vihara Bekasi,Vihara Cirebon, Vihara Tegal, Vihara Cikarang) sebanyak kurang lebih 420 orang dengan menggunakan 7 Unit Bus datang di Vihara Dharma Rahayu, kemudian  dilaksanakan kegiatan Sembahyang Thiam Kimsin Lak Kwa Ya dan Hok Tek Cen Sin,  Liamkeng, penurunan Kim Sin ke Kio/Joli, ramah tamah dan pertunjukan Barongsai sert Pelaksanaan Kirab dan Pawai Kong Co Lak Kwa Ya,

Adapun Route Kirab dimulai dari Start Vihara / Klenteng - Jl. Cimanuk - Jl. Veteran – GKI – Jl. Letjend Suprapto – Jl. Bima Basuki – Jl. Veteran – Vihara / Klenteng – Alun alun / Pendopo – Bunderan Adipura – Jl. A. Yani – Jl. Bima Basuki – Finish di Vihara / Klenteng.


(Lia/Bid.humas Polda Jabar)

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

Jurnal Cyber Indonesia

TOTAL VISITS :

Jurnal Cyber Indonesia